SOEMPAH PEMOEDA

Hingar bingar terus terdengar menyapa alam demokrasi Ibu Pertiwi
Bertanah air satu
Berbangsa satu
Berbahasa satu
INDONESIA
Kini Pemuda menjadi tua
Seraya lupa dengan sumpahnya
Mengeroceh,mencaci,menista Ibu Pertiwi
Didalangi para durjana
Lahirlah jargon jargon pemecah belah bangsa
Pribumi,non Pribumi,kafir,thogut dan sumpah serapah para tetua
Dia lupa akan kodratnya
Tak lama lagi akan kembali
Kedalam pelukan ibu Pertiwi
Yg selama ini dicaci maki
Merobek-robek penuh ambisi
Dusta nista membahana dimana mana
menyulut kemarahan massa
mengabaikan hakekat agama
melukai Ibu Pertiwi
Para tetua berburu kuasa,
Pemudapun terpesona
Berhianat pada soempah leluhurnya
Soempah Pemoeda,sumpah hakiki
jangan pernah dizolimi
apalagi dikebiri

Bertanah air satu,tanah air Indonesia
Berbangsa satu,bangsa Indonesia
Berbahasa satu,bahasa Indonesia

Tidak ada lagi pri dan nonpri
Tidak ada lagi kata kata yang menyakiti

Bersatulah wahai Pemuda
Kita semua anak Indonesia
Bangkit dan berdirilah sebagai ksatria pemersatu bangsa

Bersatu kita teguh,bercerai kita runtuh

 

MeneerSam

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Your Shopping cart

Close